TOUNA – Jagat maya baru-baru ini dihebohkan oleh video memilukan yang memperlihatkan jenazah seorang warga dievakuasi menggunakan sepeda motor di Kabupaten Tojo Una-una (Touna), Sulawesi Tengah. Jenazah tersebut tampak dibaringkan di atas papan kayu yang dipasang di bagian belakang motor sebagai penopang.
Diketahui, jenazah tersebut adalah Pirna (19), warga Dusun Kalamba, Desa Uematopa, Kecamatan Ulubongka. Peristiwa ini terjadi di wilayah yang berjarak sekitar 22 Km dari ibu kota kabupaten. Terbatasnya akses transportasi kesehatan di wilayah tersebut diduga menjadi penyebab pihak keluarga terpaksa menggunakan kendaraan roda dua.
Kondisi memprihatinkan ini memicu empati mendalam dari Menteri Hukum RI, Dr. Supratman Andi Agtas, S.H., M.H., bersama putranya yang juga Wakil Ketua MPR RI, Mohamad Akbar Supratman. Sebagai putra daerah asal Sulawesi Tengah, keduanya langsung mengambil langkah nyata untuk memastikan kejadian serupa tidak terulang kembali.
Menteri Hukum RI, yang akrab disapa Kak Maman, segera berkoordinasi dengan putranya untuk memfasilitasi pengadaan unit transportasi medis bagi warga setempat.
Saat dikonfirmasi oleh Radar Sulteng, Supratman Andi Agtas membenarkan bahwa pihaknya tengah mengatur pengiriman satu unit mobil ambulans untuk digunakan oleh warga di Desa Uetangko dan sekitarnya.
“Iya bantuan ambulance sudah di Atur sama Akbar,” kata Supratman singkat.
Senada dengan hal tersebut, Staf Khusus Menteri Hukum RI, Bapak Nur Korompot, menambahkan bahwa saat ini unit ambulans tersebut sedang dalam proses persiapan teknis sebelum dikirim ke lokasi.
Di sisi lain, Wakil Ketua MPR RI sekaligus Anggota DPD RI Dapil Sulawesi Tengah, Mohamad Akbar Supratman, menegaskan komitmennya untuk segera merealisasikan bantuan tersebut sebagai bentuk tanggung jawab moral untuk tanah kelahirannya.
“Iya lagi disiapkan juga om, terima kasih banyak atas perhatiannya,” tutur Akbar saat dihubungi melalui pesan singkat. (IJL)






